Rabu, 03 Juni 2009

CARA MUDAH BIKIN THEME ONLINE

Tema (Theme) memang hanya sekedar pelengkap. Tetapi posisinya yang langsung terlihat di layar menjadikan tampilan keseluruhan ponsel. Themes sendiri sekarang tak hanya milik ponsel kelas atas, di ponsel kelas bawah pun sudah tersedia.
Salah satu layanan themes online adalah http://www.ownskin.com. Untuk menikmati layanannya cukup mendaftar saja.
Berikut langkah-langkah membuatnya :
Langkah 1
Lakukan registrasi dengan mengakses alamat situs di atas. Setelah masuk, pilih "Sign Up" (daftar), dan isi form yang disediakan. Setelah masuk ke halaman berikutnya pilih tombol "Make a Theme". Pilih merek dan tipe ponsel yang dimiliki.
Langkah 2
Di halaman selanjutnya, terdapat template dari beberapa tampilan ponsel. Gambar pertama menunjukkan tampilan awal ponsel. Di bagian kiri, ada beberapa bagian themes yang dapat diganti seperti component (komponen), image (gambar), dan colour (warna).
Untuk mengganti background, pilih "Idle Background", kemudian di jendela "Upload" pilih "Browse" dan masukkan gambar.
Jika tampilan awal sudah dibuat, pindah ke halaman berikutnya atau bagian menu utama. Dapat mengubah setiap ikon yang ada atau merubah warna teksnya.
Lakukan hal yang sama pada tampilan yang lain. Jika sudah selesai, tekan "Done" dan simpan. Di form penyimpanan, akan diberi opsi share atau hanya untuk di download sendiri saja.
Untuk mendownload tema, melalui mobile browser masuklah ke http://m.ownskin.com dan download.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar